Thursday, August 1, 2013


BAB I
PENDAHULUAN
1.1  Latar Belakang
Pada masa saat ini telah banyak sekolah-sekolah baik negeri maupun swasta yang menggunakan layanan wi-fi. Layanan ini dapat membantu dalam proses belajar mengajar disekolah. Karena, baik siswa maupun guru yang ada disekolah dapat mengakses data dengan menggunakan layanan tersebut.
Selain itu, dapat membantu siswa agar tidak tertinggal dengan kemajuan IPTEK yang telah sangat berkembang pesat dalam masa kini. Namun, dalam penggunaannya sangat perlu dipantau agar tidak terjadi penyalahgunaan pemakaian pelayanan wi-fi ini.
Hal ini terjadi karena, belajar adalah suatu kewajiban untuk semua orang. Dan belajar tidak hanya melalui sekolah saja. Tetapi bisa juga dengan melalui akses internet.
1.2  Tujuan
1.2.1        Tujuan Umum
Untuk mengetahui tentang Indischool.
1.2.2        Tujuan Khusus
1.      Untuk mengetahui peningkatan pembelajaran melalui akses Indischool.
2.      Testimoni pemanfaatan Indischool.
3.      Promosi Sekolah
1.3  Rumusan Masalah
Dengan berdasarkan latar belakang tersebut maka kami selaku penulis menentukan suatu rumusan masalah yaitu, “Apa pentingnya akses Indischool terhadap mutu sekolah?”




BAB II
PEMBAHASAN
2.1  Peningkatan Pembelajaran Melalui Akses Indischool.
Saat ini, pembelajaran yang diberikan disekolah tidk hanya dengan membaca buku, mendengarkan guru menerangkan, mengadakan percobaan, diskusi dan lain sebagainya. Namun ada juga metode pembalajaran dengan memanfaatkan fasilitas internet.
Hal ini juga didukung oleh semakin majunya alat-alat komunikasi dan informasi yang ada. Oleh karena itu, disetiap sekolah-sekolah baik negeri maupun swasta dan baik SD, SMP maupun SMA telah dilengkapi dengan layanan wi-fi. Layanan ini untuk membantu para siswa dan para guru untuk melakukan proses belajar mengajar.
Disebut demikian karena, sebagian besar guru-guru menyampaikan suatu informasi tentang pelajaran yang disampaikan kepada siswa terlebih dahulu beliau mengakses data informasi melalui internet. Dan sebaliknya, bannyak siswa yang menggunakan layanan ini untuk menjawab soal-soal yang sulit untuk dipecahkan. Maka, banyak siswa yang membawa laptop, handphone yang dengan fasilitas wi-fi, atau juga smartphone. Hal ini, dipilih oleh banyak siswa untuk mempermudah siswa dalam proses browsing.
Disisi lain banyak fasilitas-fasilitas wi-fi yang dalam kemampuan aksesnya sangat lemah, sehingga siswa harus menunggu dengan sabar dan mungkin akan merasa kesulitan dalam mencari bahan pembelajaran dan solusi-solusi dari soal-soal yang sulit untuk dipecahkan. Mungkin banyak yang merasakan bosan dan frustasi karena kemampuan akses yang lemah tersebut.
Namun, hal tersebut telah mendapat kan solusi terbaik sebab dengan adanya program Indischool  (Indonesia Digital School) yang dirilis oleh Telkom Indonesia, karena program ini sangat mendukung pada bidang edukasi. Kemudahan dalam mengakses media-media pembelajaran dan pencarian bahan pembelajaran dengan akses yang cepat dan biaya yang sangat murah menjadikan siswa merasa senang. Dan siswa juga merasa betah di sekolah.
2.2  Testimoni Pemanfaatan Indischool.
PT. Telkom mengadakan fasilitas Wi-Fi di sekolah-sekolah. Program yang diadakan ini bernama "Indischool (Indonesia Digital School)". Melalui program ini, PT. Telkom membangun fasilitas Internet Broadband di sekolah-sekolah dan diharapkan seluruh pihak menyatu dengan ekosistem pendidikan untuk mengakses berbagai edukasi dengan mudah dan cepat.
Dengan program ini, seluruh pengguna smartphone, netbook maupun laptop yang berada pada sekolah, dapat mengakses alamat / konten edukasi dengan cepat dan mudah.
 Indischool merupakan bagian dari upaya untuk mempersempit kesenjangan pendidikan di negara kita.
Manfaat yang didapat dalam fasilitas ini yaitu dapat mambantu proses blajar mengajar dengan baik. Sebab blajar tidak hanya dengan belajar membaca buku saja namun bisa juga dengan proses internet. Dan memiliki peran penting untuk guru-guru yaitu dapagt memperluan informasi yang akan disampaikan kepada siswa. Dan sangat penting juga untuk siswa yaitu dapat membantu memecahkan masalah-masalah atau soal-soal yang sulit untuk dipecahkan.
Berikut sedikit penjelasan tentang program Indischool:
1. Merupakan layanan gratis Wi-Fi yang berlaku di sekolah-sekolah
2. SSID yang digunakan adalah Indischool @Wifi.ID
3. Kecepatan aksesnya mencapai 1Mbps
2.3  Profile SMA PGRI 5Sidoarjo.
SMA PGRI 5 SIDOARJO adalah sebuah yayasan yang terletak di Jl. Jenggolo III/57A Pucang – Sidoarjo. Meskipun letaknya tidak terletak dipinggir jalan, Gedung SMA PGRI 5 Sidoarjo sudah dapat dikenal oleh masyarakat banyak.
SMA PGRI 5 Sidoarjo memiliki suatu visi yaitu, Membentuk Siswa/Siswi berjiwa Pemimpin, Mandiri, Terampil dalam IPTEK dan Berakhlakul Karimah. Dan misi yaitu:
         Tegas, sigap, dan tanggap dalam menyelesikan persoalan.
         Tangguh, tegar, teguh, terampil, kreatif, terdidik, terpimpin, dan mau memimpin dijadikan sebagai prinsip.
         Mengeratkan tali persaudaraan, kekeluargaan, salih asah, asih dan asuh, selalu menjaga keharmonisan, kesopanan, kesederhanaan dan kewibawaan
         Memberikan contoh yang terbaik dengan melakukan tindakan yang baik dan benar, yang dapat dipakai sebagai tuntunan dan panutan.
         Berpengetahuan karena selalu belajar dari pengalaman dan selalu menumbuhkan semangat dengan selalu memotivasi.
         Menhasilkan lulusan berkualitas yang dapat menciptakan lapangan kerja untuk dirinya sendiri
         Berwawasan IPTEK dan mampu mengembangkannya di masyarakat.
Di SMA PGRI 5 Sidoarjo, pembelajaran yang diberikan kepada siswa/siswinnya sesuai dengan aturan – aturan yang telah ditentukan oleh Dinas Pendidikan. Selain itu, SMA PGRI 5 Sidoarjo dalam pembelajarannya menggunakan media ICT dalam semua proses pembelajaran. Media ICT ini diantaranya menggunakan media power point, pemanfaatan internet  yang menggunakan fasilits Indischool dan masih banyak lagi. Baca selengkapnya di aku dan kawan



BAB III
PENUTUP
3.1  Kesimpulan
3.1.1   Dengan adanya fasilitas Indischool dapat membantu banyak hal dalam proses pembelajaran disekolah. Baik untuk siswa maupun guru-guru disekolah.
3.2  Saran
3.2.1   Sebaiknya kita menggunakan fasilitas tersebut dengan baik dan selalu dipantau agar tidak terjadi penyalahgunaan dalam penggunaan fasilitas tersebut.                  


No comments:

Post a Comment